Tampilkan postingan dengan label Burung. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Burung. Tampilkan semua postingan

Kamis, 01 September 2016

Madiun Kicau Mania Pakan Merpati Agar Cepat Bertelur - Peternak Burung Madiun

Merpati tidak bertelur ini bisa di akibatkan oleh merpati betina yang bermasalah atau merpati jantan yang bermasalah, bisa juga karena faktor lingkungan yang bermasalah. Merpati yang baru beli biasanya cepat berjodoh, seperti dalam praktek yang kami lakukan, hanya butuh 1 - 2 hari bisa berjodoh, lain halnya bila merpati yang anda beli sudah langsung berjodoh. apabila sudah berjodoh yang dilakukan hanyalah membuatnya betah dikandang dan mau pulang.

Nah pada kesempatan kali ini kita akan membahas kenapa merpati harus cepat bertelur, hal ini biasanya dibutuhkan untuk merpati - merpati yang mengikuti perlombaan entah itu merpati balap dan merpati tinggian. Karna merpati yang dapat bertelur teratur atau terjadwal akan dapat kita ketahui kapan waktunya giring keket dan kapan waktunya dia akan bertelur. Gak mungkinkan kita ikut lomba waktu burung tidak giring, eh waktu kita asik - asiknya ingin mengikuti kompetisi perlombaan burung merpati kita malah bertelur.

foto search

Pakan Merpati Agar Cepat Bertelur

Di bawah ini ada beberapa tips semoga bermanfaat untuk anda 
Kita tentukan kapan waktunya burung bertelur dan kapan waktunya giring. Biasanya burung giring itu cuma lima hari, dan kita harus tau karakter burung kita susah atau cepat giringnya, jadi caranya burung yang akan kita ikutkan lomba digiringkan empat hari sebelum hari H perlombaan. jika dalam dua hari burung sudah giring brarti dua hari sebelum hari H perlombaan burung sudah giring. Waktu giring keket atau puncaknya itu dihari ketiga giring. Kesimpulannya kita menentukan/menjadwalkan burung yang akan mengikuti lomba dari cara kita mengatur pengeraman dan waktu kapan harus giring.
Makanan atau pakan exstra yang dapat membatu agar betina cepat bertelur. Kita bisa campurkan pakan dengan cangkang telor, bisa kita cari dari dari tukang martabak atau nasi goreng, Cangkangnya kita keringkan terlebih dahulu dengan cara dijemur usahakan telor bebek, dan kita tumbuk/kita haluskan seukuran garam krosok, tidak usah halus banget si. Atau kita bisa campurkan dengan asinan burung (asinan tulang cumi) banyak dijual ditukang pakan, dan kita haluskan sama dengan cangkang telur, lalu kita aduk campurkan cangkang telor dan asinan tersebut.

Cara Burung Merpati Cepat Bertelur

Kali ini kami akan membagikan beberapa informasi kepada temen temen sekalian tentang cara burung merpati cepat bertelur 

Hal yang harus kalian miliki :
  1. Kurung yang tingginya 1 m, lebar 50 cm
  2. Burung merpati yang sudah jadoh, bila belum jodoh jodohkan dulu caranya :
  3. Masukan kedua burung kedalam kardus yang tingginya 30 cm dan lebar 50 cm.
  4. Berikan ventilasi udara pada kardus supaya burung tetap sehat.
  5. Simpan kardus atau burung ditempat yang tidak terkena cahaya. dan saat diberi makan lebih baik di tempat yang terang dan berilah makan sebanyak mungkin supaya burung tetap sehat 
Usahakan burung supaya giring kandang, cara cepat supaya burung giring kandang
  1. Simpan burung merpati di kandang berukuran 1m x 1m
  2. Letakan kandang di tempat terbuka seperti di atas Genteng , atau di letakan di tempat yang terlihat dari atas langit
  3. Kurung Kedua burung itu sampai 3 hari
  4. Lalu Kamu Ambil burung merpatinya dan coba Pegang Burung Merpati Di Dekat Pintu Kandang . Bila Si Burung Gak Mau Diam Berarti Itu Sudah Hampir Giring Kandang,  Bila Hanya Diam Saja itu Berarti Belum Giring Kandang
  5. Berilah makanan Pada Merpati itu Secara Teratur misalnya Pagi , Siang Sore . atau Pagi Dan Sore
  6. Berilah Makanan Yang Enak Menurut si Burung  Supaya  Si burung Lebih nyaman
  7. Bersihkan Kandangnya Setiap Hari Saat Sore Hari 
Langkah yang harus dilakukan
  • Masukan Kedua Burung Merpati Kedalam Kurung Ayam , pada pukul 08.00 - 09.00
  • Mandikan Memakai Semprotan Setrika Secukupnya
  • Lalu jemur Burung itu kira kira 2 jam di pagi hari dan biarkan si burung kawin seperti Gambar Diatas .
  • Sesudah Kering Lepaskan Si burung Supaya Berjemur Di atas Genting Bila Sudah Giring kandang

Share ya... semoga informasi ini bermanfaat untuk teman teman anda....


Baca juga


Rabu, 31 Agustus 2016

Madiun Kicau Mania Cara Mengobati Penyakit Tetelo Burung Merpati - Peternak Burung Madiun

Untuk mengobati penyakit tetelo pada merpati ini kita harus super sabar, mungkin kata yang tepat bukanlah mengobati namun terapi tetelo pada merpati. merpati yang terkena tetelo ini adalah kebanyakan dari efek samping dari penyakit lainnya. biasanya burung yang terkena telo adalah burung bekas dari goham yang parah. 

Gejala yang ditimbulkan dari tetelo
  • Ganggua pernafasan dan suaranya serak
  • Setelah 1-2 hari burung atau unggas yang terserang tetelo akan mengalami kelumpuhan atau tengleng.
  • Kepala sering bergerakan memutar dari leher dan kepala burung, dikaranakan syarf otot leher terserang vitus ND
foto search

Cara Mengobati Tetelo Pada Burung Merpati


Tetelo atau Newcastle Disease(ND) disebabkan oleh virus.

  • Gejala yang ditimbulkan biasanya;
  • Gangguan pernapasan dan suara yang serak.
  • Setelah itu 1 - 2 hari burung atau unggas yang terserang tetelo akan mengalami kelumpuhan.
  • Di mulai dari kakinya lalu kemudian sayapnya tidak akan bisa digerakan.
  • Atau kepala sering bergerakan memutar dari leher dan kepala burung, dikarnakan syaraf otot leher terserang virus ND.
Upaya pencegahan yang bisa dilakukan
  • Pencegahan menggunakan vaksinasi ND.
  • Meningkatkan kekebalan tubuh burung.
  • Membersihkan kandang.
  • Mengurangi intensitas kontak burung dengan burung luar.

Sebenarnya vaksinasi ND seperti yang diterapkan pada ayam tidak selalu menggunakan jarum suntik. Umur 1 minggu, divaksin melalui tetes mata. Pada umur 1 bulan divaksin lagi melalu air minum. Saat berumur 6 bulan, biasanya mengulanginya lagi setiap 6 bulan sekali.

Indukan burung juga dapat menularkan melalui air liur waktu meloloi piyik burung. Atau burung jantan yang pernah terserang tetelo berpotesi melimpahkan sebagian virusnya melalui sperma ,dan membuahi sel telur. Pada burung betina, dimana sebagian virus ND bisa terbawa sampai ke sel telurnya. maka piyik pun dapat membawa benih virus ND.

Pengobatan Tetelo Dara

Hal – hal yang perlu dilakukan pertama kali adalah, wajib mengisolasi burung yang telo dari burung yang lain.
  • Jemur burung dipagi hari.
  • Cabuti bulu bagian leher, beri balsem dimalam hari dibagian leher yang dicabuti dan beri pakan kecur dibakar sebesar kacang tanah dengan cara dilolohkan.
  • Bersihkan leher dengan air hangat dipagi hari dan pijat perlahan, setelah itu beri pakan jahe sebesar kacang tanah 2 biji dengan cara dilolohkan.
  • Disiang hari berilah madu murni satu sendok teh dengan cara dilolohkan dengan pompam jarum suntik secara hati – hati.
  • Atau anda bisa menambahkan dengan cara menggunakan antibiotik seperti amoksilin 2 x 1 hari 250cc.
  • Beripakan pakan pagi dan sore hari seperti biasa. Jika burung tidak bisa makan, maka anda lolohkan jagung atau pakan burung  dengan tangan.
  • Lakukan ini sampai sembuh.

Share ya.... semoga informasi ini bermanfaat...


Baca juga 

Kamis, 25 Agustus 2016

Madiun Kicau Mania Perawatan Anak Burung Merpati - Peternak Burung Madiun

Burung Dara atau Merpati merupakan burung yang berbadan gempal dengan leher pendek dan paruh ramping pendek dengan cere berair. Spesies burung ini yang umumnya dikenal sebagai "merpati" adalah merpati karang liar. Burung Dara ini sering di pelihara di samping, di belakang atau disekitaran rumah kita karena merpati ini sangat mudah dipelihara. selain pemeliharaanya yang mudah makanan burung ini juga mudah dicari disekitaran rumah dan perkembang biakan burung ini sangat cepat. Pada kesempatan kali ini kita akan kita bahas bagaimana cara merawat anakan burung merpati setelah selesai masa perkawinan dan menetas telurnya. 

foto search

Baca juga : Cara melatih nafas burung dara


Proses Perawatan Anak Burung Merpati


Pada minggu pertama, anak burung merpati dapat menggerak-gerakkan kepalanya untuk mendapatkan makanan tetapi tidak mampu membedakan apa-apa. Tetapi setelah berumur sepuluh hari, bulu-bulu jarum muncul dan anak burung merpati ini sudah mampu membedakan keadaan sekeliling serta tahu adanya pihak pengusik. Anak burung akan berusaha menghalau pengusik ini dengan suaranya (mendesis) dan membuka paruhnya. Anak burung sepenuhhya masih tergantung pada pemberian makan dari induknya sampai berumur 3 minggu. Selama 3 minggu ini dapat saja anak burung tidak dirawat dengan baik oleh induknya, sehingga mati, karena anak burung yang minta makan dengan suara lebih keras dan lebih agresif akan mendapat makanan lebih dahulu.

Biasanya yang menetas ebih dahulu akan mendapat makanan lebih dahulu dan berkembang lebih cepat dari burung satunya. Semakin besar anak burung, semakin bertambah keserakahannya untuk mendapatkan makanan. Barulah setelah 5 minggu keadaan itu berhenti, sebab anak burung mulai dapat makan sendiri dan badannya umumnya telah berbulu penuh.

Setelah anak burung meninggalkan sarang, burung jantan masih memberinya makan untuk masa kira-kira 10 hari lamanya. Dalam masa ini burung betina boleh jadi sedang sibuk bertelur dan mengerami telur di sarang lain (disebelah sarang lama).

Tak lama kemudian kedua induk ini akan sibuk dengan memberi makan anak burung yang baru lahir. Kalau kita memelihara merpati konsumsi dan menjual anak-anaknya sewaktu masih kecil (belum berbulu penuh), maka kedua induknya tidak mendapat gangguan untuk bertelur lagi dan membesarkan anak-anak yang lahir kemudian.

Kalau kita memisahkan induk dari anaknya dan membiarkan burung jantan membesarkan anak-anaknya, maka dengan cara itu burung betina akan lebih cepat bertelur kembali.

Anak burung akan menjadi dewasa pada umur sekitar 4-6 bulan. Dan pada usia ini burung telah mencari jodoh dan mengembangkan keluarga sendiri. Kalau kita mengajar produksi merpati konsumsi maka keadaan itu tidaklah menjadi masalah, bahkan menguntungkan. Tetapi kalau kita menginginkan burung-burung yang sehat untuk kepentingan pameran (keindahan bulu menjadi faktor utama) bagi burung hias, dan kepentingan pertandingan (kecepatan dan kemampuan kembali menjadi faktor utama) bagi burung merpati pos, maka perkawinan itu perlu ditangguhkan sehingga paling tidak berumur setahun.

Baca juga 

Madiun Kicau Mania Cara Melatih Nafas Burung Merpati - Peternak Burung Madiun

Melatih pernafasan sangatlah penting bagi burung merpati agar bekerja secara maksimal. Melatih nafas burung merpati tidak bisa secara praktis melainkan perlu proses panjang. agar nafas merpati kuat perlu adanya latihan luar dan dalam. latihan fisik dan perawatan yang baik sangat dibutuhkan oleh merpati, selain itu pemilihan merpati juga diperlukan ( pilihlah merpati yang berbadan bentuk segitiga atau ngejantung ) karena ruang pundi-pundi udara pada merpati ini lebih besar. 

Nafas yang kuat berasal dari kekuatan fisik yang bagus. Kita harus memfokuskan pada kekuatan fisik dan pembiasaan merpati untuk mengoptimalkan energi yang ada. 

foto search

Baca juga : Jamu burung merpati untuk stamina


Cara Melatih Nafas Burung Merpati


Jemur Burung Merpati
Penjemuran merpati yang rutin dapat memperpanjang nafas. Selain itu juga dengan penjemuran akan meningkatkan kemampuan fisik dan menambah sehat. Karena pada cahaya matahari banyak kandungan penting yang dibutuhkan makhluk hidup. Penjemuran dilakukan pada jam 8-10 pagi.
Melatih Merpati dengan Rutin Latihanlah merpati dengan rutin dan teratur agar kemampuan fisik merpati meningkat. Jika diperhatikan merpati piyik yang baru turun kelapangan baru di lop beberapa terbangan akan ngosngosan dan lelah. Itu karena fisik merpati piyikan belum sepenuhnya terbentuk. Sama seperti halnya jika kita jarang berlari, sekalinya berlari nafas langsung habis tetapi jika sudah terbiasa maka nafaspun menjadi kuat. 
Pemberian Jamu
Ada beberapa jamu yang bisa membuat nafas lebih panjang. Jamu ini ada banyak silahkan di cari masing-masing di produsen yang terpercaya.

Jika perawatan sudah rutin namun nafas masih pendek ada kemungkinan burung merpati terkena penyakit nafas, Penyakit nafas yaitu penyumbatan disaluran pernafasan akitabat bakteri yang bernama clamydia. Obat dari penyakit ini adalah Doxycicline untuk mengatasi bakteri yang mengganggu saluran pernafasan. Atau bisa juga pada bagian organ tubuh burung merpati yang tidak normal, jika dipegang terasa keras dan berat. sekian dulu ya.. semoga info ini bermanfaat...

Baca juga
Cara mengganti pasangan burung merpati

---------------------------------------------------

Share ya.. semoga bermanfaat

Senin, 22 Agustus 2016

Madiun Kicau Mania Jamu Burung Merpati untuk Stamina - Peternak Burung Madiun

Burung merpati merukan salah satu burung yang terpopuler di Indonesia, burung ini tidak hanya digemari dikalangan kecil namun masyarkat golongan menengah keatas juga menggemari burung ini. Burung dara / merpati ini pemeliharaanya ada 3 jenis yaitu balap, hias atau konsumsi. dari tiga jenis merpati tersebut dalam manajemen teknik pemeliharaanya pun berbeda beda antara satu dengan yang lainya.

Pada kesempatan kali ini kita akah share pemberian jamu pada burung merpati balap agar staminanya terjaga. Kecepatan terbang burung sebenarnya tidak bisa ditambah lagi. Kalau dalam kondisi top performance dia hanya bisa mencapai 100km/jam, maka tidak bisa ditambah lagi, apapun jamunya.
Pemberian jamu dan latihan hanya menambah staminanya saja. Misalkan dia hanya sanggup terbang 100km/jam dalam 2X terbangan, maka dgn pemberian suplement, kesanggupannya bertambah menjadi 3-4X terbang dgn kecepatan yg tetap sama.

Untuk merpati balap, hal ini sangat terasa. Kalau kondisinya puncak, dia kalah sprint terbang dgn si A, apapun jamunya akan tetap kalah terus selama kondisi musuhnya tetap prima juga.
Yg bisa kita lakukan adalah berusaha agar kondisinya tetap konstan. Salah satunya dengan pemberian suplement yg pas ukuran dan takarannya.

Pemberian Nutrisi dan vitamin yang teratur dan pas ukurannya sangat berpengaruh besar terhadap stamina merpati. Ini hanya berdasarkan pengalaman bila ada pendapat lain disilahkan karena dalam bermain merpati tidak ada panduan yang baku dan setiap kondisi merpati pasti berbeda - beda jenis dan penanganannya.

foto search


Baca juga : Mengganti pasangan merpati

Jamu Burung Merpati untuk Stamina

Ini ada beberapa ramuan tradisional yang bisa dipakai oleh penggemar merpati :

mengenai jamu utk merpati ...saya biasa ngracik sendiri n bahan-bahannya,
pengalaman pribadi slama 4 taun ..burung yg d kasih jamu saya rata-rata speednya meningkat staminanya bagus....
Bahan-bahannya :
  • telor bebek
  • madu (klenceng) mnurut pngalaman pribadi saya itu madu pling bagus..
  • koneng gede
  • kunyit
  • teki
  • jahe


untuk menjaga stamina dan tenaga pada waktu giring (Dosis 3 hari sekali 1-3 (jika diperlukan) pemberian hari pertama dan hari ke 3, sore hari).
Komposisinya adalah :

  • Temu kunci (serbuk) 1/4 ons.
  • Kunyit (serbuk) 1/4 ons.
  • Temulawak (serbuk) 1/4 ons.
  • Umbi Rumput Teki (serbuk) 1/4 ons 
  • Pasak Bumi (serbuk) 1/2 ons.
  • Ginseng (serbuk) 1/2 ons.
  • Lengkuas merah (serbuk) 1/2 ons.
  • Daun sendok/Sendokan 1/2 ons. (serbuk)
  • Tapak Liman (serbuk) 1/4 ons.
  • Kopi asli (bubuk) 1 sdm.
  • Sarang burung walet 1 jari kelingking
  • Madu asli (Tawon Lanceng) Secukupnya
  • Telor bebek 5-7 butir

Cara Pembuatan Jamu Merpati
Semua bahan jamu serbuk, madu, telur, dan sarang burung dicampur, diaduk dan diuleni sampai kalis, kemudian digelintir sebesar jagung dan selanjutnya dijemur sampai kering betul kira2 3 hari (untuk menjaga supaya tidak berjamur). setelah kering masukan toples dan beri silikon gel (untuk anti jamur). semoga bermanfaat.

Baca juga : Jamu ayam bangkok

----------------------------------------------------------------------------------

share ya... semoga bermanfaat..

Rabu, 17 Agustus 2016

Madiun Kicau Mania Cara Mengawinkan Lovebird - Peternak Burung Madiun

Burung lovebird bahasa indonesianya adalah burung cinta. Burung cinta ini adalah burung yang sangat setia pada pasanganya sampai mati, ada yang mengatakan bahwa burung ini jika ditinggal mati oleh pasanganya maka akan stres dan jatuh sakit dan akhirnya mati. Burung lovebird ini kawin jika satu sama lainnya cocok dan berjodoh, sehingga perlu menjodohkan lovebird terlebih dahulu, ya mirip dengan menjodohkan burung merpati. 

Sebum mengawinkan burung lovebird ini carannya kita harus menjodohkan terlebih dahulu gak langsung dikawinkan ya dabt... adapun langkahnya ada di bawah ini ya...


Baca juga : Cara ternak lovebird lengkap


Cara Mengawinkan Lovebird

Menjodohkan burung lovebird bukanlah hal yang mudah, namun juga tidak terlalu sulit jika kita tahu tips dan triknya. Agar kita tahu apa yang harus dikerjakan agar proses perjodohan ini berjalan lancar. Berikut ini beberapa langkah untuk menjodohkan burung lovebird :

1. Ketahui Musim Kawin Burung Lovebird
Musim kawin tiap jenis burung lovebird ternyata tidak sama. Di alam liar sana ada beberapa fakta unik yang mencatat perbedaan musim kawin lovebird peach-faced berbeda dengan musim kawin jenis Fiscer yng hidup di daratan Afrika. Jenis peach-faced memasuki musim kawin pada bulan April, Oktober, dan Februari hingga Maret. Sedangkan jenis lovebird Fiscer berkembangbiak pada musim kemarau atau periode bulan Januari hingga Juli. Mengetahui kapan musim kawin yang tepat akan membantu anda menjodohkan burung lovebird dengan efektif dan penangkaran Anda akan berjalan dengan baik.

2. Kenali Ciri-Ciri Burung Lovebird yang Siap Kawin
Burung lovebird akan memberikan tanda-tanda khusus yang memberikan sinyal kepada kita bahwa mereka sedang falling in love dan ingin dijodohkan dengan pujaan hatinya. Bagi pemula, penting sekali untuk mengetahui ciri-ciri kapan lovebird siap dijodohkan. Catatlah pertanda berikut ini dan pastikan apakah burung anda sudah qualified untuk dijodohan : 
  • Lovebird yang sedang kasmaran biasanya ingin selalu bersama / ingin berdekatan meskipun beda kandang
  • Lovebird jantan biasanya sok menjadi pahlawan dengan menyuapi makanan pada si betina
  • Biasanya lovebird betina akan selalu berposisi siap kawin sedangkan pejantan ada di belakang betina
  • Lovebird jantan dan betina akan ngekek saling bersautan untuk menarik perhatian satu sama lain

3. Kenali Yang Mana Jantan Dan Mana Betina
Cara menjodohkan lovebird yang satu ini sangat vital dan banyak sekali penangkar pemula yang gagal melakukan perjodohan karena tidak mengetahui yang mana jantan dan yang mana betina. Terkadang kita bisa terkecoh karena kedekatan kedua burung berpasangan dengan jenis kelamin yang sama. Misalnya kita salah untuk memasukkan jantan kedalam sangkar jantan atau betina ketemu betina. Untuk pemula berikut ini tips membedakan antara betina dan jantan:
  • Perhatikan bentuk ujung sayap. Rahasia utama membedakan jantan-betina pada burung lovebird bisa diketahui pada bentuk ujung sayap. Jantan akan selalu memiliki ujung sayap yang menyilang dengankan betina memiliki bentuk ujung sayap yang terbuka / tidak menyilang seperti halnya lovebird jantan.
  • Perhatikan bentuk ujung ekor. Ekor pada lovebird betina biasanya berbentuk tumpul dan mengembang, lebih lebar jika dibandingkan dengan lovebird jantan. Pada burung lovebird jantan bentuk unjung ekornya lancip.

Permasalah tidak bisa membedakan jantan-betina akan menjadi permasalahan saat memasuki tahap proses penjodohan ini. Untuk itulah ada beberapa penggemar burung yang memilih cara seleksi alam menggunakan kadang besar dan diisi oleh banyak burung lovebird. Cara ini sering disebut perjodohan koloni dan paling mudah bagi pemula karena lovebird akan mencari jodohnya sendiri sesuai keinginannya. Cara menjodohkan lovebird ini sangat direkomendasikan untuk pemula karena sangat efektif dan praktis. 
Cara kedua adalah metode yang sering disebut poligami. Cara ini biasanya digunakan oleh penangkar yang tidak punya banyak stok burung lovebird. Mereka biasanya memasukkan 2 hingga 3 betina kedalam kandang yang berisi 1 pejantan. Lovebird merupakan jenis burung yang bisa membuahi lebih dari satu betina jadi proses perjodohan lebih cepat. 
Cara menjodohkan lainnya yaitu menjodohkan lovebird saat masih kecil. Biasanya penangkar akan memasukkan seluruh anakan pada kandang besar saat usia mereka sudah satu bulan. Ibarat pepatah Jawa “tresno jalaran seka kulina” akan berlaku disini. Burung yang hidup bersama lambat laun akan menemukan jodohnya disana karena proses hidup bersama yang cukup lama. Proses menjodohkan ini menjadi lebih alami dan tidak perlu campur tangan manusia.


---------------------------------------------------------------------

Share ya... semoga bermanfaat...

Senin, 15 Agustus 2016

Madiun Kicau Mania Mengganti Pasangan Merpati - Peternak Burung Madiun

Seperti yang kita ketahui merpati merupakan hewan yang setia, mereka akan berjodoh sampai mati atau salah satu mati lalu bagaimana jika merpati yang kita pelihara ingin dijodohkan dengan merpati lainnya dengan berbagai tujuan, ada yang ingin mengganti merpati betina geberan, ada juga yang ingin mendapatkan keturunan yang bagus dan lain lain.

Cara mengganti pasangan merpati sebenernya tidak sulit, namun harus sabar saja karena terkadang ada beberapa karakter merpati yang sulit djodohkan, atau merasa cocok dengan betinannya jadi sulit dipisahkan. Kita bisa melihat apakah merpati suka sekali dengan pasangannya atau hanya sekedar suka atau bahkan ada yang tidak suka dari perilakunya, mengingat karakteristik giring merpati berbeda beda, merpati jantan menyukai merpati betina biasanya akan agresif saat bekur dikandang sambil muter muter merayu betina, jika di umbar juga sesekali merayu betina dengan bekurannya dan ketika saat giring merpati jantan cuek tidak mudah tergoda dengan merpati betina lainnya. Jika betina yang menyukai jantannya dia tidak lenjeh saat dirayu (dibekurin) pejantan lain, dan agresif di kandang (terlihat menari berputar atau bekur dengan aktif). itu tidak bisa dijadikan patokan 100% namun bisa dicoba. 



Baca juga : Ciri burung dara balap berkualitas


Cara Mengganti Pasangan Merpati

Dibawah ini beberapa cara mengganti pasangan merpati, ada beberapa kemungkinan yang bisa di coba ketika ingin mengganti pasangan merpati.

  • Pisahkan merpati jantan dan betina di tempat yang berbeda, tempatnya bebas yang penting tidak merpati saling melihat. Lakukan pada saat merpati tidak giring.
  • Biarkan sampai 3-7 hari sampai merpati kesepian, biasanya merpati jantan mulai memanggil-manggil ngukk.. ngukk.. jika betina maka akan mengangguk-angguk jika merpati jantan yang lain sedang bekur.
  • Lalu jodohkan dengan pasangan lainnya atau masukkan pasangan penggantinya, pastikan pasangan pengganti sudah birahi atau jika betina sudah lenjeh.
  • Biasanya merpati akan kawin saat proses penjodohan dengan pasangan barunya.
  • Biarkan selama 3 hari sampai berjodoh, tandanya sudah saling meloloh (ciuman) dan kawin.

Beberapa hal yang bisa terjadi saat menjodohkan merpati antara lain :
1. Jantan stress, tandanya jantan sangat galak dan tidak mau merayu (bekur) pada betina lain atau acuh saja jika diberi betina. Jika seperti ini maka sendirikan dulu atau umbar jantannya sampai mau bekur atau birahi. Ini bisa jadi karena jantan sangat suka betina sebelumnya, ini jarang terjadi hanya beberapa merpati saja.

2. Jantan galak tetapi mau bekur, jika jantan masih galak tapi masih mau bekur dan kawin maka solusinya adalah satukan di kandang yang agak luas agar betina bisa menghindar, lalu biarkan saja. Atau sendirikan dulu jantan sampai tidak galak, bebas mau pilih yang mana.


-------------------------------------------------------------------

Share ya.... semoga bermanfaat...

Madiun Kicau Mania Cara Mengawinkan Kenari Agar Cepat Bertelur - Peternak Burung Madiun

Dikalangan masyarakat semakin marak hobi terhadap burung kicau, hal ini berdampak pada meningkatnya jumlah industri ternak burung kicau, salah satu dari burung kicau tersebut adalah burung kenari. Burung kenari semakin di gemari oleh pecinta burung kicau sehingga budidaya kenari pun sangat menguntungkan. dalam beternak kenari harus diperhatikan adalah proses betelur dari burung kenari tersebut, karena biasanya kenari akan menghasilkan telur ideal 3-4 telur. namun induk kenari biasanya akan beda beda dalam menghasilkan telur. di bawah ini akan di bahas dari cara mengawinkan burung kenari sampai cara kenari agar cepat bertelur. 



Baca juga : Cara Merawat Burung Kenari Agar Gacor 


Cara Kenari Cepat Bertelur

  • Penuhi Kebutuhan Gizi
    Asupan nutrisi dan gizi untuk burung kenari harus bisa terpenuhi agar bisa menghasilkan banyak telur. Biasanya asupan yang di butuhkan berasal dari biji bijian, sayuran hijau dan telur rebus. Namun ada baiknya anda menambahkan juga mulitvitamin yang bisa di peroleh di toko ternak atau toko pakan burung. Mulitivitamin ini sangat berguna untuk meningkatkan gizi ada kenari sehingga menambah produktifitas kenari.

  • Gunakan indukan kenari berkualitas
    Pemilihan indukan kenari akan sangat berpengaruh terhadap hasil anakan yang di hasilkan. Agar bisa menghasilkan anakan yang berkualitas usahakan memilih indukan yang berkualitas juga. Pilih indukan yang subur agar bisa menhasilkan  telur yang banyak.

  • Perawatan burung kenari
    Perawatan burung kenari merupakan hal wajib yang perlu diperhatikan. Perawatan ini meliputi, saat melakukan penjemuran secara rutin terhadap kenari dan jangan lupa pemberian pakan yang perlu di perhatikan.

  • Berikan vitamin
    Bukan hanya pakan saja, pemberian vitamin juga perlu di lakukan agar bisa memberikan hasil produksi telur yang ideal. Gunakan vitamin yang memiliki banyak kandungan vitamin E karena akan mempengaruhi tingkat kesuburan bagi indukan kenari.


Cara Mengawinkan Kenari

Berikut adalah tips cara mengawinkan burung kenari...

1. Kenari jantan dan betina ditempatkan pada sangkar terpisah, sehingga tingkat birahi kenari jantan dan betina tetap terkontrol. Bisa anda bayangkan seandainya pejantan dan betina selalu disatukan dalam satu sangkar maka dapat dipastikan gairah untuk kawin berkurang.

2.Pastikan Kenari jantan juga betina birahi serta sudah matang kelamin. Bila Kenari sudah birahi biasanya pejantan dan betina akan segera melangsungkan perkawinan saat disatukan. Ciri Kenari jantan birahi yaitu sering berkicau dan nabrak jeruji sangkar, adapun ciri kenari betina yang birahi yaitu merobek/menggangkut kertas dan menyusun sarang.

3. Bila Kenari jantan dan betina sudah birahi, segera kawinkan setelah mereka diberi makan dan sangkarnya sudah dibersihkan, caranya ambil Kenari jantan dan masukan ke dalam sangkar kenari betina.

4. Bila kedua Kenari tidak segera kawin dekatkanlah kenari jantan gacor lainnya ke kenari yang sedang kita kawinkan, biasanya setelah melihat pesaing datang maka Kenari jantan akan segera menaiki si burung betina lalu terjadilah perkawinan.

5. Jika Kenari sudah kawin biarkanlah kedua kenari tersebut berasamaan beberapa saat kurang lebih 1 jam-an. Idealnya 2 kali kawin sudah cukup lalu kenari jantan dipisah.

6. Ulangilah langkah diatas selama 3-4 hari berikutnya. Nah setelah lewat 4 hari masa perkawinan, Kenari jantan serta betina tidak perlu dikawinkan lagi, maka kanari betina akan segera bertelur kemudian mengerami telur-telurnya hingga menetas lalu meloloh anaknya hingga dewasa.



------------------------------------------------------------------------------------
Share ya...., semoga bermanfaat untuk anda...

Senin, 08 Agustus 2016

Madiun Kicau Mania Cara Ternak Burung Lovebird Lengkap - Peternak Burung Madiun

Ternak burung lovebird kini memnjadi salah satu usaha yang sangat menjanjikan, mengingat semakin banyaknya peminat burung di pasaran. saat ini lovebird menjadi salah satu burung yang primadona dan populer di kalangan masyarakat indonesia. Kali ini artikel ini akan membahas tentang cara ternak burung lovebird secara lengkap menurut kemampuan penulis kalau menurut agan masih kurang mohon dimaafkan. bagi sahabat yang berniatan untuk memulai usaha ternak burung kicau maka banyak sekali jenis burung kicau yang bisa anda ternak mulai dari kenari, kacer, lovebird, muarai batu, dan masih benyaka jenis yang lainya.

Ternak burung lovebird bisa dibilang susah-susah gampang, tetapi bila sudah cukup pengalaman, maka akan tahu tips triknya, sehingga dengan mudah bisa mengatasi segala permasalahan dan kebutuhan dari burung lovebird itu sendiri. Untuk mengembangkan lovebird pun akan semakin mudah bila anda terus berusaha dan belajar, terutama dalam hal perawatan serta mengatasi gangguan yang terjadi pada lovebird.


Baca juga : Cara merawat burung lovebird yang baik


Cara Ternak Burung Lovebird


Menjadi seorang peternak biasanya memiliki cara tersendiri dalam mengembangbiakkan burung yang sangat menarik ini. pada dasarnya burung lovebird ini berasal dari benua afrika. Burung yang bersifat monogami, namun juga bisa dikembangbiakkan dengan cara poligami. burung lovebird memiliki suara yang sangat berkarakter, terkenal dengan ngekeknya yang khas. Adapun langkah-langkah beternak burung lovebird ada di bawah ini,, ups anda diharus mengetahui beberapa faktor-faktor penting yang akan mendukung kesuksesan pengembangbiakkan burung lovebird tersebut :




Bagi orang awam, membedakan antara Lovebird betina dengan Lovebird jantan terkadang sangat sulit, bahkan seorang profesional pun terkadang masih bisa kecele. Walau demikian, anda tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara yang bisa kita gunakan untuk mengetahui jenis kelamin dari Lovebird, berikut adalah beberapa diantaranya.

  1. Betina biasanya memiliki ukuran yang lebih besar daripada pejantan. Meski demikian, biasanya ukuran kepala betina sedikit lebih kecil.
  2. Jenis betina memiliki tulang panggul yang lebih lebar karena akan digunakan untuk bertelur.
  3. Juga, anda bisa melihat perbedaan antara pejantan dan betina pada saat mereka bertengger. Kaki milik Lovebird betina akan sedikit renggang dibandingkan pejantan.
  4. Jangan tertipu dengan Lovebird yang berpasangan. Terkadang Lovebird jantan bisa berpasangan dengan pejantan lainnya. Begitu juga sebaliknya. Dengan kata lain, ada banyak Lovebird yang berpasangan sesama jenis.
  5. Bentuk tubuh dari Lovebird betina biasanya lebih bulat dan terasa berisi.
  6. Betina juga biasanya memiliki suara kekek yang lebih panjang.

Usia Produktif
Seekor Lovebird pejantan sudah siap untuk membuahi pada usia 8 bulan. Sedangkan untuk betina idealnya berusia 1 tahun.

Menentukan Tujuan Breeding
Jika anda ingin menghasilkan burung Lovebird yang memiliki suara bagus, sebaiknya anda memilih betina yang juga memiliki suara bagus. Namun apabila anda menginginkan warna yang bagus, sebaiknya anda juga mencoba mengawinkan antara satu pejantan dengan beberapa betina. Anda bisa melakukannya dengan metode poligami seperti satu pejantan dikawinkan dengan tiga betina.

Sangkar Lovebird
Sepasang Lovebird biasanya akan lebih mudah dikembangbiakkan dibandingkan dengan apabila dikumpulkan dalam jumlah yang banyak di dalam satu kandang. Dengan demikian, anda bisa merancang sebuah sangkar yang kira-kira ukurannya antara 40 x 40 x 40 / 50 x 50 x 50 cm. Kemudian, jangan lupa untuk memberikan tempat bertelur (sarang) anda bisa membuatnya dari kotak yang berukuran 20 x 25 x 25 cm.

Anda bisa mengisinya dengan daun kering, ranting-ranting, rumput kering atau sobekan kain, anda juga bisa menambahkan serbuk gergaji yang tidak terlalu berbau. Serbuk gergaji akan berfungsi untuk menyerap setiap kotoran atau sesuatu yang lembab.
Jenis burung ini sangat suka bertengger sehingga usahakan untuk tidak lupa memberikannya tempat bertengger, bisa terbuat dari kayu atau ranting

Mengawinkan Lovebird
Setelah anda menentukan usia Lovebird pejantan maupun betina, biasanya mereka sudah siap untuk kawin. Untuk Lovebird jantan, usia ideal adalah 8 bulan, dan untuk yang betina biasanya saat mencapai usia 1 tahun. Tempatkan mereka didalam satu kandang, biasanya mereka akan kawin, dan kemudian hasilnya bisa kita lihat antara 3 hingga 10 hari setelah perkawinan terjadi.
Sedangkan waktu inkubasi (mengeram) berlangsung antara 22 hingga 25 hari. Proses mengeram tersebut sebaiknya jangan diganggu, kecuali apabila anak burung diabaikan oleh induknya


Baca juga : Makanan vitamin burung kicau


Makanan Anak Lovebird
Ada banyak jenis makanan untuk anak Lovebird yang bisa ditemukan di toko-toko pakan. Namun, apabila anda kesulitan untuk menemukan makanan khusus untuk anak-anak Lovebird, ada baiknya anda menggantinya dengan Bubur instan untuk bayi seperti Bubur SUN. Berikan pula multivitamin untuk menjaga kesehatan burung.

Makanan Anak Lovebird
Ada banyak jenis makanan untuk anak Lovebird yang bisa ditemukan di toko-toko pakan. Namun, apabila anda kesulitan untuk menemukan makanan khusus untuk anak-anak Lovebird, ada baiknya anda menggantinya dengan Bubur instan untuk bayi seperti Bubur SUN. Berikan pula multivitamin untuk menjaga kesehatan burung. orbird bisa menjadi pilihan yang tepat sebagai vitamin untuk burung kicau. untuk cara pemanfaatanya cukup sederhana, pertama siapkan bubur SUN, kemudian tambahkan air hangat secukupnya, aduk hingga encer dan merata, kemudia anda bisa gunakan untuk meloloh anak-anak burung lovebird dengan menggunakan suntikan yang tidak ada jarumnya. 


------------------------------------------------------------------------------

Demikianlah ulasan artikel tentang cara beternak burung lovebird secara lengkap dan bisa langsung anda praktekkan. semoga artikel ini  bermanfaat untuk anda dan teman-teman anda jika anda meng-share artikel ini...
sumber : budidayakenari.com

Terimakasih...

Sabtu, 27 Desember 2014

Madiun Kicau Mania Cara Ternak Burung Murai Yang Menjanjikan - Peternak Burung Madiun

Cara Ternak Burung Murai Yang Menjanjikan - Burung murai batu yang mempunyai nama latin (Copsychus malabaricus) selalu diburu oleh para penghobi burung ini. Karenannya, Burung yang sangat terkenal di kalangan para pecinta burung kicau yang harganya pun lumayan mahal. cara beternak burung kicau yang sangat populer ini, menjadi peluang bisnis yang menggiurkan. apalagi, cara beternak burung murai batu tidak terlalu sulit. selain itu, burung kicau ini mempunyai suara yang merdu maka dari itu nilai jualnya pun sesuai dengan suarannya.

Ciri burung ini pada umumnya di dominasi bulu yang berwarna hitam di tubuh. sebagian kecil terdapat di bagian bawah badannya. sebagian berwarna kusam dan merah cerah. di bagian kepalannya terdapat sedikit warna biru, sedangkan ekornya panjang menjuntai ke belakang.  sedikit perbedaan antara burung murai jantan dan murai betina. burung murai jantan jantan bulunnya berwarna tua dan pekat. sementara untuk jenis burung betinannya berwarna pudar. bulu di dadannya berwarna coklat pudar.

Beberapa jenis serang yang menjadi kesukaan burung murai batu ini seperti ulat, jangkrik dan laron. akan tetapi, untuk yang dipelihara juga di kasih selingan pakan pelet juga dengan kombinasi kroto, jangkrik, ulat hogkong, telur lebah dan poer.


Cara Ternak Burung Murai Yang Menjanjikan

Cara Penangkaran Burung Murai

Cara penangkaran Burung murai batu yang sudah berjalan di sleman dari blognya agbbirdfarm.wordpress[dot]com yang di jelaskan cara penangkarannya.
Sebelum menangkar sebaiknya kita pahami dulu tentang jenis mure yang ada. Banyak ragam dan jenisnya, namun disini hanya akan di bicarakan beberapa jenis saja MURE YANG BANYAK DI PELIHARA, sehingga kita akan mantab menentukan jenis yang akan kita tangkarkan diantaranya yaitu

Murai Batu KalimantanJika berkicau bulu dadanya mengembang (mekrok) dan ekor pendek rata rata kurang dari 17 cm. Gaya bertarung diam di tenggeran dengan kepala naik turun. Vareasi kicauan dan volume kurang. semakin lama bertarung suaranya ngedrop dan semakin kecil.
Murai Batu lampungBadan agak kecil, gaya tarung bervariasi,ada yang seperti ular,ada  yang menaik turunkan kepala. Vareasi kicauan banyak,.ekor sekitar 17 cm, yanglebih panjang dikenal dengan lampung super.
Murai Batu NiasPostur tubuh dan warnanya hampir sama dengan lampung,bedanya ekor murai batu nias berwarna hitam semua, gaya bertarung menaik turunkan kepala,volume keras.
Murai Batu MalaysiaPada kepala terdapat garis putih di bagian atas, ukuran tubuh sama dengan murai batu lampung,ekor tipis dan panjang lebih dari 30 cm.
Murai Batu MedanPostur tubuh besar,badan tegap,dada coklat tua, kepala bagus dan ekor panjang melengkung.Volume keras dan vareasi kicauan lebih banyak..

Dari beberapa jenis tersebut Murai Medan yang masih mendominasi pasaran, pembeli lebih memilih murai medan meskipun harganya lebih mahal, karena bentuknya yang gagah perkasa dengan ekor panjang melengkung, serta volume yang keras dan banyak variasi

Demikian juga dengan Penangkaran di AgB yang baru dirintis pada awal tahun 2010, ketika itu pak Agus Sidoarum menawarkan pejantan murai medan berkelas untuk ditangkar, dan baru oktober tahun 2010 niat itu direalisasikan dengan membuat kandang penangkaran untuk MB dan CR. Dibawah bimbingan dan pengawasan langsung dari pak Agus apa yang kami kerjakan ini mulai membuahkan hasil. Untuk itu kami ingin berbagi TIPS mudah beternak Murai Batu ala pak Agus dilokasi AGB Berbah.

Menyiapkan Calon Indukan Burung Murai

Sebelum menangkar harus paham betul jenis kelamin MB,
meskipun saya yakin teman teman sudah paham, namun tidak ada salahnya saya berikan ciri ciri  MB jantan dan MB betina.

Murai Batu Medan Jantan
– Tubuh besar
– Warna bulu tegas hitam pekat pada kepala dan punggung serta dada merah coklat tua
– Ekor panjang melengkung lebih dari 21 cm
– Memiliki variasi suara banyak serta volume  keras
– Murai kualitas bagus akan menantang jika bertemu MB lain.

Murai Batu Medan Betina
– Tubuh kecil
– Warna bulu pudar  meskipun ada yang  mirip  jantan
– Ekor lebih pendek dari Mb jantan kira kira 15s/d 17 cm
– Suara lebih kecil dan tpis, kadang hanya monoton.
– apabila sudah siap kawin, apabila didekatkan dengan jantan maka akan ngeper

Yang paling menentukan dalam proses ini calon indukan tersebut harus benar benar  sudah siap dijodohkan, MB jantan umur diatas 1,5 tahun untuk Mb betina umur di atas 1 tahun, namun untuk Betina hasil tangkaran, umur 7/ 8 bulan banyak yang sudah birahi. Tanda siap jodoh MB jantan akan sangat gacor dan Mb betina jika didekatkan  jantan ngeriwik disertai ngeper, akan saling menyahut apabila salah satu berkicau

Membuat Kandang Penangkaran
Kandang penangkaran di AGB BF berukuran Panjang 2m x Lebar 1,2m x tinggi 2,2m, namun itu tergantung lahan yang ada, yang penting Pasangan Mb mesra, nyaman dan kawin.jika memiliki beberapa pasang induk, harus ditutup sekat pemisah serapat mungkin, karena jika saling lihat, hanya akan tarung dan tidak fokus kawin.

Kelengkapan kandang
1. Tempat pakan dan minum
Tempat pakan dan minum usahakan jangan kena kotoran burung utuk menjaga kebersihan dan kesehatan burung, tempat pakan EF hindarkan dari serangga atau semut. pisahkan antara tempat kroto, jangkrik, ulat, maupun cacing.
2. Tempat mandi
Sediakan tempat untuk mandi,karena proses mandi  bisa memicu birahi atau menurunkan birahi kedua indukan, air diganti setiap hari
3. Tempat sarang
Tempat sarang buat saja kotak kecil dari triplek kemudian taruh sarang beli di pasar banyak, kemudian dilantai sebari dengan serat atau daun cemara.
4. Bahan sarang
Bahan sarang bisa berasal dari rumput kering, serat atau daun cemara sebagian masukkan di sarang dan lainnya sebarkan saja dilantai.
5.  Pohon Hidup
Diperlukan untuk sirkulasi udara dan menjaga kelembaban kandang, jenis pohon yang ditanam bebas
tidak ada ketentuan yang penting tidak berduri

Cara Menjodohkan Murai Batu
Kalau nggak sabar Penjodohan merupakan merupakan masa yang paling sulit serta membosankan, banyak yang tensinya naik pada masa ini, menyerah dan tidak di teruskan lalu calon indukan malah dijual.
Berdasarkan pengalaman pribadi dan bimbingan pak Agus, banyak cara dalam menjodohkan MB tapi kita pake cara yang paling mudah wae .

Yaitu lepaskan saja pejantan di kandang lalu betinanya masih disangkar namun juga dimasukkan kandang. Tunggu beberapa hari kalo sudah saling menyahut betina boleh dilepas tapi tetap diawasi, kalu betinanya masih dihajar yang dipegang lagi lama lama pasti jodoh.Karena tidak ada batasan kapan murai kita akan jodoh ada yang dalam beberapa jam atau satu hari, bisa juga 1 minggu, 1 bulan atau bahkan 1 tahun sak bodolan.

Memacu Birahi Murai Batu
Setelah induk jodoh berikutnya yaitu meningkatkan birahi kedua induk agar cepat KAWIN dengan memberi pakan  yang bisa mendonngkrak birahi:
– Jangkrik
– Kroto
– Cacing
– Ulat Hongkong
– Ulat Kandang
Dalam proses ini, yang penting adalah kita jangan pelit pada calon indukan dalam memberi EF. berikan saja kebutuhannya meski tidak harus banyak atau berlebih yang penting cukup, burung pasti akan memberi yang kita inginkan.

Ciri indukan birahi
– Induk jantan lebih gacor daripada biasaya, Induk betina juga sering berkicau dan menyahut suara pejantan. Induk  jantan mulai sering masuk dalam sarang sambil ngerwik kasar memaggil betina.
– pejantan akan mengalah kepada betina, jika birahi memucak, pajantan agan sangat gacor sambil air mancuran sampai nunduk nunduk…, ini tandanya akan kawin, jangan diintip ya ndak kepingin.
– Indukan betina akan mengangkut dan menata bahan sarang dan segera bertelur.

Masa Pengeraman Murai Batu
MB betina akan bertelur 2 – 5 tapi rata rata 2 atau 3 biji setelah dierami selama kurang lebih 14 hari, telur menetas,dalam masa ini adalah masa yang rentan jangan sampai telat memberi pakan bisa fatal terutama diumur 1 hari s.d 3 hari, Jika ingin mengangkat anaknya sebenarnya bisa dilakukan pada hari pertama, namun resiko tinggi karena masih sangat lemah. Yang sering dan umum dilakukan umur 5 hari s.d 1 minggu karena kondisi piyik sudah stabil, bulu sudah mulai tumbuh. Jika piyik diambil lebih dari seminggu,piyik sudah membuka mata dan mengenal indukannya kadang kadang sulit diloloh.

Dari beberapa referensi lagi seperti infoagribisnis[dot]com yang menyebutkan bahwasanya carat beternak murai batu adalah :

Cara Beternak Burung Murai Batu

Ada beberapa langkah yang perlu diperhatikan bagi seorang peternak sebelum memulai usaha  burung murai batu,

Tips-tips dalam beternak murai  sebagai berikut :

1. Persiapan Lokasi
Menentukan lokasi kandang adalah hal pertama yang perlu Anda perhatikan. Karena tempat yang nyaman memudahkan burung beradaptasi dan terhindar dari resiko stress. Syarat-syarat lokasi yang baik untuk beternak murai meliputi:

 Pemilihan lokasi kandang yang tenang dan nyaman.
Jangan memilih tempat seperti dekat dengan pabrik, bengkel, atau pun terlalu bising dengan lalu lalang kendraan bermotor.

Lokasi yang ideal sebaiknya juga harus aman dari ganguan binatang liar maupun pencuri,
Sebaiknya lokasi kandang yaitu berada didekat rumah baik dihalaman samping, depan atau pun belakang, serta bisa juga menyewa tempat untuk pembuatan kandang ternak murai.
Usahakan di tempat untuk penangkaran tidak ada burung lain yang dapat menggagu dan bahkan membuat burung mejadi marah dan tidak mau bereproduksi

2. Pembuatan Kandang Ternak Murai batu
Untuk mendesain serta mendekorasi kandang anda bisa melakukanya sesuai dengan keinginan anda, akan tetapi ada bebarapa hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan kandang dalam beternak murai.

Langkah pertama bentuk kandang sesuai dengan lokasi yang telah anda siapkan sebelumnya, dengan ukuran minimal P 90 L 90 T 180 cm, ataupun dapat disesuaikan dengan keinginan anda.
Bentuk kandang yang baik yaitu memiliki dasar langsung dengan tanah atau bisa juga dengan pasir yang sedikit dicampur dengan kapur, berfungsi untuk mengontrol keasaman kotoran yang dapat menyebabkan kandang menjadi lembab yang menimbulkan banyak penyakit.
Kandang  harus disekat dibuat dengan tembok, triplek atau penyekat lainya, agar suhu didalam kandang tetap terjaga dan terhindar dari ganguan tikus maupun burung lainya.
Dalam pembuatan kandang untuk ternak murai harus diberikan ruang terbuka untuk kandang memperoleh penyinaran sinar matahari yang tutup dengan strimin, karena penyinaran sangat baik untuk mejaga kesehatan burung.
Upayakan kandang terlindung dari hembusan angin yang kencang, karena hal ini akan menjaga kenyamanan burung menjadi tidak mudah kaget.
Kandang yang baik sebaiknya diberikan sirkulasi air untuk minum burung, selain itu dengan andanya aliran air dapat membuat burung menjadi semakin nyaman seperti di alam bebas.
Sediakan sarang untuk tempat bertelur burung. Sarang yang disediakan upayakan jangan hanya satu macam namun sebaiknya sediakan 2-3 model. Sehingga burung bisa memilih sarang mana yang cocok untuk burung tersebut.
Untuk menjaga suhu pada saat musim hujan, didalam kandang disediakan lampu ukuran 5-10 watt yang berfungsi juga sebagai penerangan dimalam hari.

3. Persiapan Induk Murai Batu
Memilih induk murai batu yang baik tidak harus yang harganya mahal, namun melatih pengalaman beternak murai perlu dilakukan secara bertahap tidak perlu memikirkan harus memiliki induk yang trah juara. Biarkan pengalaman beternak murai membuat anda semakin paham bagaimana pola dan cara yang tepat. Setelah itu barulah anda mulai bergeser sedikit demi sedikit kekualitas burung murai.

Cara-cara memilih induk murai batu

a. Indukan Pejantan
Pilih burung murai yang sudah jinak atau tidak takut dengan kehadiran manusia, karena burung yang  jinak akan lebih mudah untuk menangkarnya, tidak seperti burung murai batu tangkapan hutan yang masih harus adaptasi selain itu juga tingkat setress burung cukup tinggi sehingga agak sulit untuk dijadikan indukan.
Untuk memilih induk disarankan diambil dari peternak atau hasil penangkaran hal ini akan memudahkan anda mengawali usaha beternak murai.
Pilih pejantan dengan umur lebih dari 2 tahun biasanya dengan usia tersebut burung sudah lebih matang untuk bereproduksi.
Pejantan yang baik, tidak memiliki cacat fisik baik pada kaki, sayap, kepala, mata ataupun pada bagian lainya.
Pilih pejantan yang dalam keadaan sehat, memiliki napsu makan kuat, bergerak lincah, bulu tidak kusam. Karena burung yang sehat juga akan semakin mudah untuk diternakan.

b. Indukan Betina
Burung induk betina memiliki usia yang usianya sudah siap untuk betina gunakan betina usia lebih dari 1 tahun, pada betina yang pertama kali bertelur kadang telur tidak menatas hal itu wajar karena itu merupakan telur pertama kali.
Pilih betina yang sehat pula, lincah bergerak dan napsu makanya banyak. jangan pilih burung yang memilki badan kurus, itu menandakan burung kurang sehat, sangat rawan kematian jadi wajib anda hindari.
Untuk induk betina yang baik sama dengan pejantan yaitu pilih yang jinak tidak takut dengan manusia yang diperoleh dari hasil penangkaran. Pada betina yang jinak biasanya proses pengeraman telur bisa berjalan dengan baik, karena burung tidak mudah kaget akibat kedatangan anda saat memberi pakan.
Kadang ada yang menyarankan pilih betina dengan warna yang keabu-abuan itu juga bagus, namun sebenernya hal tersebut bukan menjadi faktor utama dalam memilih betina yang berkualitas.
Dan yang terakhir pastinya jangan memilih induk betina yang cacat fisik, baik pada sayap, kepala maupun pada kakinya.

4. Pemberin pakan burung
Cara beternak burung murai batu yang baik, maka Anda harus memperhatikan pakan alami pada burung murai, yang berupa serangga seperti jangkrik, cacing, ulat hongkong UH serta telur semut rangrang (kroto). Saat burung sudah dimasukan kandang ternak pakan alami sebaiknya selalu tersedia lebih dari 2-3 jenis makanan.

Kandugan pakan yang berkualitas yaitu pakan alami dimana burung murai ini juga membutuhkan kandungan vitamin, karbihidrat, protein, mineral yang tersedia dari pakan yang diberikan sehingga merangsang hormon birahi baik pejantan maupun betina.

Pemberian tambahan pakan seperti voer juga harus disediakan agar menjaga burung tetap tesedia pakan, karena pada saat pakan seperti serangga tidak kehabisan di kios pakan burung, murai batu tetap bisa diberikan makanan pokok yaitu voer.

5. Pemeliharaan Anakan Murai Batu
Pemeliharaan anakan burung murai saat burung masih kecil sangat diperlukan, ada beberapa perlakuan dalam beternak burung murai agar anakan terhindar dari kematian.

Langkah-langkah perawatan anakan murai batu
Langkah pertama dalam beternak murai setelah burung menetas yaitu mencermati prilaku induk murai, jika induk bisa menjaga dan memberikan pakan dengan baik, maka yang perlu kita lakukan adalah menambahkan pakan serangga (extra fooding) brupa jangkrik dan kroto agar anakan juga terpenuhi gizi yang dibutuhkan.
Tahap kedua yaitu pada saat prilaku induk yang menyimpang, karena kadang ada pula induk yang tidak suka terhadap anaknya kadang bisa jadi induk pejantan/betina membuang anaknya dari sangkar. Maka langkah yang kita lakukan adalah mengambil anakan tersebut dan merawatnya sendiri.
Dalam perawatan anakan yang baru berumur sekitar 5-7 hari yang di ambil dari sangkar, maka kita memerlukan  tempat yang hangat, seperti kardus atau sangkar incubator untuk menjaga suhu udara karena anakan sangat rentan dengan suhu udara luar.
Berikan pakan alami berupa kroto/jangkrik yang dicampur dengan voer halus. Berikan pakan sehari minimal 3-5 kali sesuai dengan kondisi burung masih lapar atau tidak. Hal ini kita lakukan karena kita menjadi bebysister bagi burung jadi harus senantiasa menjaga kebutuhan pakan dan gizi burung.
Langkah pemeliharaan anakan ini bisa juga sebagai alternatif agar induk bisa cepat produksi kembali. Karena karakter induk murai yang mudah birahi untuk bereproduksi. Bisanya dalam waktu 1-2 minggu anakan murai diambil induk bisa mulai menata sangkar kembali untuk bertelur.
Perawatan anakan dilakukan hingga burung bisa makan sendiri, bergeser dari voer basah ke voer kering, setelah itu burung bisa dimasukan sendiri-sendiri.
Cara Beternak murai batu sepertinya mudah, namun ketekunan dan kesabaran harus benar-benar Anda miliki. Karena keberhasilan itu tidaklah instan, namun butuh proses. Jadi saat burung yang anda ternak belum produksi dalam kurun waktu 5-6 bulan itu wajar, tidak ada peternak yang tiba-tiba berhasil semuanya berawal dari ketekunan dalam usaha.


Demikianlah ulasan tentang cara ternak burung murai yang menjanjikan, baca juga tentang Ciri Ciri Burung Dara Balap Yang Berkualitas, Cara ternak burung perkutut, cara ternak burung dara. Semoga beberapa tulisan di atas bermanfaat bagi anda yang membutuhkan.., selamat mencoba...

Minggu, 02 November 2014

Madiun Kicau Mania Pakan Burung Alami Tetap di Cari - Peternak Burung Madiun

Pakan Burung Alami Tetap di Cari - Pakan untuk burung merupakan salah satu alternatif untuk mempercantik suara burung dan menjaga kesehatan burung. karena pakan adalah salah satu sumber vitamin untuk kekebalan burung, selain dari pakan bisa juga di tambahkan vitamin vitamin tambahan. pakan burung alami tetap di cari oleh para penghobi burung kicau, karena pakan alami ini memiliki khasiat tersendiri agar suara burung menjadi bagus. karena burung burung yang di perjual belikan di pasaran sana merupakan burung tangkapan dari alam liar. sedangkan sebagian kecil dari hasil penangkaran. jadi burung peliharaan sangat tergantung dari manusia. dari makanan dan lingkungannya manusia harus mengetahuinya. jika perawatan sang burung asal-asalan dan tak mengindahkan kebiasaan makanan alami, resikonnya burung peliharaan anda akan sakit dan malah akan mati mendadak.


Makanan burung alami merupakan makanan yang sehat dan membatu keseimbangan pertumbuhan burung dan daya tahan tubuh. burung biasanya dipelihara karena kicauanya, bulunnya maupaun warnannya ada beberapa jenis burung yang bisa mengalami penurunan kualitas jika diberi makanan yang salah.

Pakan Burung Alami Tetap di Cari

Beberapa makanan burung  yang alami baik dari sumber hewan maupun dari  sumber tumbuh tumbuhan antara lain : 
  • Ulat
    Ulat mengandung protein yang tinggi, terutama untuk jenis ulat bambu, ulat sagu. di pasaran ada beberapa macam ulat yang bisa diberikan makanan burung antara lain ulat pisang, yaitu ulat yang terdapat di kotoran ayam, ulat bambu dan ulat hongkong.
  • Daging
    Pemberian daging untuk burung predator harus rutin setiap hari. karena burung ini hanya mau makan daging segar saja, makanan jenis lainnya tak mau. seperti burung elang dan burung hantu.
  • Serangga
    Serangga merupakan makanan utama untuk burung kicau, di alam liar bebas jenis burung kicauan atau anggota family turdidae, merupakan pemakan serangga misalnya lalat, belalang dan jangkrik, kroto juga banyak.
  • Cacing Segar
    Cacing merupakan salah satu makanan burung, di alam liar. ada beberapa cacing yang bisa digunakan sebagai makanan yaitu cacing tanah dan cacing yang di daerah pematang sawah.
  • Buah
    Buah buahan selain pisang yang kerap di jadikan pakanan burung adalah peapaya, timun, apel dan jambu air. karena buah buahan ini relatif lebih aman daripada kebanyakan diberi maknan voer. selain itu buah ini berkhasiat melancarka organ pencernaan burung.
  • Biji Bijian
    Bijian adalah sumber makanan alami yang banyak disukai burung tertentu. pakan biji bijian antara lain bunga matahari, jawawut.
  • Pisang Kepok
    Pisang kepok menjadi alternatif makan burung kicau selain serangga, pisang mengandung nutrisi tinggi dan  bisa diberikan secara berkala ketika harga kroto atau vour sedang mahal.
  • Sayuran
    Sayuran merupakan makan alternatif setelah serangga selingan bagi burung, sayuran yang banyak dipilih penggemar burung antara lain adalah selada.

Tips Menjinakkan Burung dari Pakan

Burung bisa kita jinakkan dengan menggunakan tambahan makanan yang bisa merangsang burung agar jinak. beberapa langkah untuk menjinakkan burung yang saya dapat dari blog teman teman yang telah membahas tentang ini:
Letakkan burung di tempat yang ramai lalulintas orang (bukan kendaraan)
Usahakan dalam pemberian pakan (EF jangkrik) langsung menggunakan tanggan tapi kalo belum mau ya pake lidi
Sering seringlah memandikan burung
Tutupi kandang burung dengan krodong 
Demikianlah ulasan tentang pakan alami untuk burung kicau, mudah mudahan bermanfaat untuk anda dan menambah wawasan anda. 

Selasa, 23 September 2014

Madiun Kicau Mania Mengenal Jenis Jenis Burung Asli Indonesia - Peternak Burung Madiun

Mengenal Jenis Jenis Burung Asli Indonesia - Apakah anda sudah tau burung burung yang anda pelihara itu asalnya darimana..?? kini kita akan kenalan berbagai jenis burung burung yang asli berasal dari indonesia. Negara Indonesia memang kaya akan budaya dan seni namun juga terkenal pula dengan kekayaan flora dan fauna. banyak sekali tumbuhan yang khas dan hanya ada di indonesia, begitu juga dengan faunannya. namun sayangnya banyak sekali hal yang mengancam keberadaan flora dan fauna yang hidup dan tumbuh di indonesia. banyak fauna yang terancam punah karena perburuan dan perubahan alam.

Salah satu kekayaan yang harus di banggakan oleh masyarakat indonesia adalah berbagai jenis burung asli indonesia. banyak sekali jenis burung yang sangat khas dan menjadi kekayaan yang tidak ternilai hargannya. hewan merupakan anggota dari kelompok hewan yang bertulang belakang atau yang sering disebut sebagai vertebrata. hewan hewan ini memiliki sayap untuk membantu terbang dan juga memiliki bulu. mulai dari jenis yang kecil dan mungil sperti burung kolibri hingga yang ukurannya sangat besar, misalnya burung unta. jenis jenis burung unta ini bahkan besarnya lebih dari ukuran manusia, sekarang di dunia lebih dari 10.000 spesies burung dan 1500 spesies tersebut terdapat di indonesia. nah oleh karena itu, bisa dikatakan bahwa indonesia sangat kaya akan spesies hewan yang bisa terbang ini.


Mengenal Jenis Jenis Burung Asli Indonesia

Burung apa sajakah yang masuk dalam fauna asli dari indonesia?? berikut ini adalah sepuluh jenis burung asli indonesia :


  1. Trulek Jawa (Vanellus macropterus)
    Trulek Jawa (Vanellus macropterus) adalah salah satu burung langka yang hanya terdapat ( endemik ) di Jawa. Burung dari famili Charadriidae ini pada tahun 1994 pernah dinyatakan punah (Extinct) oleh IUCN, namun sejak tahun 2000, statusnya direvisi menjadi Kritis . Meskipun begitu, hingga kini keberadaan Burung Trulek Jawa ini masih misteri masih ada atau bahkan sudah punah. Hingga saat ini yang dapat dijumpai dengan mudah hanyalah spesimennya (awetannya) saja yang disimpan di Museum Zoologi, Cibinong. Ciri-ciri Trulek Jawa. Burung Trulek Jawa (Vanellus macropterus) berukuran sedang, sekitar 28 cm. Bulunya berwarna coklat keabuan dengan kepala hitam. Beberapa daerah yang diduga didiami burung endemik berstatus krisis ini antara lain Hutan Sawangan, Petungkriyono, Pekalongan (Jawa Tengah); terakhir terlihat tahun 2001 oleh Tim Komunity Forestry Pekalongan. Hutan Gunung Ungaran (Jawa Tengah).Merubetiri, Jember (Jawa Timur).
  2. Tokhtor Sumatera (Carpococcyx viridis)
    Tokhtor Sumatera (Carpococcyx viridis) adalah burung endemik Sumatera termasuk dalam 18 burung paling langka di Indonesia Burung ini merupakan satu dari tiga spesies Tokhtor yang ada di dunia selain Tokhtor Kalimantan (Carpococcyx radiceus) yang endemik Kalimantan dan Coral-billed Ground-cuckoo (Carpococcyx renauldi) yang terdapat di Thailand dan Vietnam. Dulunya, Tokhtor Sumatera dan Tokhtor Kalimantan dianggap sebagai satu spesies yang sama yang dinamai Tokhtor Sunda. Burung Tokhtor Sumatera merupakan burung penghuni permukaan tanah dengan ukuran tubuh yang besar mencapai 60 cm. Burung Tokhtor Sumatera hidup di permukaan tanah dan memakan vertebrata kecil dan invertebrata besar. Burung endemik Sumatera yang sangat langka dan terancam punah ini termasuk binatang pemalu.
  3. Jalak Bali (Leucopsar rothschildi)
    Jalak Bali (Leucopsar rothschildi) atau disebut juga Curik Bali adalah sejenis burung sedang dengan panjang lebih kurang 25 cm. Burung pengicau berwarna putih ini merupakan satwa endemik Indonesia yang hanya bisa ditemukan di Pulau Bali bagian barat. Burung ini juga merupakan satu-satunya satwa endemik Pulau Bali yang masih tersisa setelah Harimau Bali dinyatakan punah. Sejak tahun 1991, satwa yang masuk kategori “kritis” (Critically Endangered) dalam Redlist IUCN dan nyaris punah di habitat aslinya ini dinobatkan sebagai fauna identitas (maskot) provinsi Bali. Kepunahan Jalak Bali di habitat aslinya disebabkan oleh deforestasi (penggundulan hutan) dan perdagangan liar.
  4. Kakatua Kecil Jambul Kuning (Cacatua sulphurea)
    Kakatua-kecil Jambul-kuning atau dalam nama ilmiahnya Cacatua sulphurea adalah burung berukuran sedang, dengan panjang sekitar 35 cm, dari marga Cacatua. Burung ini hampir semua bulunya berwarna putih. Di kepalanya terdapat jambul berwarna kuning yang dapat ditegakkan. Daerah sebaran kakatua-kecil jambul-kuning adalah Kepulauan Sunda Kecil, Sulawesi, Bali, dan Timor, di tempat yang masih terdapat hutan-hutan primer dan sekunder. Pakan unggas cerdas dan gemar berkawanan ini terdiri dari biji-bijian, kacang, dan aneka buah-buahan. Burung betina menetaskan antara dua sampai tiga telur dalam sarangnya di lubang pohon.
  5. Merpati Hutan Perak (Columba argentina)Merpati hutan perak adalah burung yang termasuk dalam burung yang berstatus kritis dalam IUCN, merpati hutan perak Berukuran besar (40 cm), berwarna abu-abu pucat. Sayapnya berwarna hitam, ekor dan tubuh bagian bawah keabuan. penyebaran merpati hutan perak meliputi Kep. Simeulue, Mentawai (P.Sipura, Pagai utara),Kep.Riau (Karimun Besar, Batam, Bintan dan Kepulauan Lingga/Saya), Kep. Anambas, Natuna utara dan Kep. Karimata di ujung barat Kalimantan.
  6. Perkici Buru (Charmosyna toxopei)Perkici Buru (Charmosyna toxopei) dikenal sebagai burung endemik Pulau Buru. Dikenal pula, bahwa burung yang berparuh bengkok itu langka. Dan hanya ada di Pulau Buru. Burung perkici buru ditemukan pada tahun 1921 oleh seorang penjelajah berkebangsaan Belanda, yaitu Hendrik Cornelis Siebers. Dengan catatan, bahwa Hendrik Cornelis Siebers bukanlah seorang ahli burung, tetapi ahli serangga. Ukuran badan burung perkici buru adalah 16 cm. Burung ini berwarna hijau atau kuning.Mahkota depan berwana biru. Pada yang jenis betina,mahkotanya lebih jelas. Pangkal ekornya pada bagian bawah berwarna merah. Burung ini bersuara ti-ti-ti-ti-ti sangat melengking.
  7. Celepuk Siau (Otus siaoensis)Celepuk Siau adalah salah satu burung hantu dari jenis Strigidae. Burung ini merupakan burung yang hampir punah, burung Celepuk Siau yang mempunyai nama ilmiah Otus Siaoensis ini berhabitat di daerah Pulau Siau, Sulawesi Utara.
  8. Anis-bentet Sangihe (Colluricincla sanghirensis)Anis-bentet Sangihe (Colluricincla sanghirensis) adalah spesies burung dari keluarga Colluricinclidae. Anis-bentet Sangihe merupakan hewan endemik Indonesia. Anis-bentet Sangihe memiliki habitat di kawasan Hutan pegunungan dengan iklim subtropik atau tropis lembap. Hewan ini termasuk hewan yang terancam, karena kehilangan habitat.
  9. Elang Flores (Spizaetus floris)Elang Flores (Spizaetus floris) merupakan salah satu jenis raptor (burung pemangsa) endemik yang dipunyai Indonesia. Sayangnya elang flores yang merupakan burung pemangsa endemik flores (Nusa Tenggara) ini kini menjadi raptor yang paling terancam punah lantaran populasinya diperkirakan tidak melebihi 250 ekor sehingga masuk dalam daftar merah (IUCN Redlist) sebagai hewa yang sangat terancam punah (Kritis). Ciri-ciri. Burung elang flores mempunyai ukuran tubuh yang sedang, dengan tubuh dewasa berukuran sekitar 55 cm. pada bagian kepala berbulu putih dan terkadang mempunyai garis-garis berwarna coklat pada bagian mahkota.Elang flores merupakan raptor (burung pemangsa) endemik Nusa Tenggara yang hanya dapat ditemukan di pulau Flores, Sumbawa, Lombok, Satonda, Paloe, Komodo, dan Rinca. 
  10. Gagak Banggai (Corvus unicolor)Gagak Banggaiatau Corvus unicolor, adalah anggota dari gagak dari famili Banggai di Indonesia. Gagak ini terdaftar sebagai Spesies Kritis oleh IUCN dan pernah dianggap punah, namun akhirnya ditemukan kembali pada survei di Pulau Peleng pada 2007/2008. Gagak Banggai merupakan gagak yang berukuran sedang dengan panjang 39 cm dan benar-benar hitam dengan iris mata yang gelap dan ekor pendek. Penurunan populasi gagak Banggai disebabkan karena hilangnya habitat dan degradasi seperti pertanian dan ekstrasi.
Demikianlah beberapa jenis jenis burung asli berasal dari indonesia. semoga menambah wawasan anda...

Rabu, 17 September 2014

Madiun Kicau Mania Cara Merawat Burung Kenari Agar Gacor - Peternak Burung Madiun

Cara Merawat Burung Kenari Agar Gacor - Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk merawat burung kenari agar cepat gacor. sebenarnya merawat burung kenari tidak begitu rumit, yang paling penting jagalah kesehatan burung tersebut, dan asupan makan serta kandang haru rajin dan bersih. kandang merupakan hal yang paling utama sebagai tempat tinggal burung kenari peliharaan kita. sebaiknya, kandang dibersihkan setiap hari. makanan pun harus disuplai sebaik mungkin. buah dan sayuran, seperti selada, apel dan sawi merupakan makanan yang wajib diberikan setiap hari.

Agar tetap menjaga kesehatan burung kenari, gantilah wadah makanan setiap hari karena sumber penyakit akan datang dari makanan yang basi dan minuman yang tercemar. sebaiknya juga berikan air yang higienis seperti air mineral dalam kemasan. selain perawatan perawatan yang ada di atas, yang paling penting burung harus bersuara lantang, suara gacor maka usaha perawatan pemeliharaan burung tidak sia sia.

Cara Merawat Burung Kenari Agar Gacor


Burung Kenari salah satu dari puluhan jenis burung kicau yang paling digemari oleh pecinta burung kicau di Indonesia. Bukan tanpa alasan mengapa burung kenari menjadi primadona bagi pecinta burung kicauan karena disebabkan karakter yang dimilikinya. Nah, mungkin anda penasaran mengenai karakter yang ada pada burung kenari sehingga burung ini begitu populer di kalangan pecinta burung kicau.

Cara Merawat Burung Kenari Agar Gacor


  • Lakukan penjemuran selama kurang lebih 1 jam jika matahari benar-benar cerah.
  • Sediakan makanan yang cukup seperti buah-buahan, apel merah, selada atau sawi putih juga bisa, atau dengan buah lainnya. dan bisa juga dengan makanan kemasan yang dinilai banyak kandungan vitamin, protein dan zat lain yang dibutuhkan oleh burung.
  • Lakukan pemasteran suara, baik melalui suara burung secara langsung atau dalam bentuk MP3.
  • Buatlah suasana disekitar rumah diusahakan ramah terhadap burung artinya, jauhkan hama seperti anjing, kucing, tikus dan lainnya.

Makanan Tambahan dan Vitamin Burung Kenari

Untuk memancing suaranya agar lebih baik lagi, berikan vitamin pada minuman yang diberikan. vitamin ini banyak yang menjual di pasaran burung, seperti vitamin Super Kicau atau Vitasol

Klasifikasi burung kenari terbagi menjadi dua kelompok, yakni burung kenari hias dan burung kenari kicau. dari dua kelompok besar ini memiliki kelebihan dan kelemahan masing masing, namun demikian keduannya banyak penggemarnya. di bawah ini beberapa burung kenari kicau yang sering di pelihara pecinta burung kenari kicau : 
Burung Kenari Timbardo
Burung Kenari Yokshire
Burung Kenari Lizard
BurungKenari Loler
Burng Kenari Merah
Burung Kenari Frilled
Burung Kenari Crested
Burung kenari gampang dijinakkan, menjinakkan burung kenari bukan hal yang susah untuk dikerjakan. burung kenari sejatinnya burung yang paling gampang untuk di jinakkan pada manusia lantaran nyaris seluruhnya burung kenari yang ada di tangan beberapa pengemar burung kicau adalah burung hasil tangkaran oleh beberapa peternak. Burung kenari dari seluruh macamnya yang mudah untuk beradaptasi menyesuaikan dengan lingkungan adalah burung kenari yang tidak gampang stres. argumen yang mengatakan bahwasannya burung kenari mudah menyesuaikan didukung dari asal daerahnya yaitu benua eropa dan amerika yang memiliki empat musim. burung kenari yang datang dari eropa saat masuk ke indonesia bisa menyesuaikan dengan situasi cuaca iklim di indonesia. hingga burung kenari saat ini sudah banyak sekali tersebar di seluruh indonesia. 

Sekian dulu ulasan tentang cara merawat burung kenari agar gacor, baca juga jenis jenis burung kenari peliharaan  mudah mudahan artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan pengetahuan anda. 

Madiun Kicau Mania Jenis Jenis Burung Kenari Yang Sering Dipelihara - Peternak Burung Madiun

Jenis Jenis Burung Kenari Yang Sering Dipelihara - Burung kenari merupakan burung yang imut dengan suara kicau yang merdu dan indah. burung kenari ini memiliki bulu yang halus dan memiliki berbagai macam warna yang menimbulkan ketertarikan kepada setiap orang untuk memeliharanya. selain keindahan burung kenari, pembiakan burung ini tergolong cukup mudah membuat banyak pecinta kenari mencoba bereksperimen, yakni dengan menyilangkan perkawinan antar jenis kenari. saat ini banyak sekali kita kenali jenis jenis kenari antara lain :

Jenis Burung Kenari Spanish Timbrado

Jenis Jenis Burung Kenari Yang Sering Dipelihara

Di bawah ini ada beberapa jenis burung kenari yang ada antara lain : 

Color breed CanaryKenari jenis ini adalah jenis kenari yang lincah dan memiliki berbagai warna yang mencolok. termasuk jenis kenari yang paling terkenal di dunia karena selain temperamennya yang lincah dan menyenangkan, burung ini juga tergolong mudah dalam perawatan. Namun sayangnya sulit untuk perkembangbiakannya.
Kenari Belgian FancyMerupakan jenis kenari yang lebih menekankan penampilan dari pada suara kicauan. Kenari ini sudah banyak digunakan untuk mengembangbiakkan kenari jenis baru yang lebih menekankan pada postur atau penampilannya seperti kenari frill. Penampilan kenari jenis ini terlihat seperti burung cacat dengan kepala yang kecil seperti kepala seekor ular. Kelemahan burung kenari jenis ini adalah, mereka tidak pandai mengerami telur dan mengasuh anaknya.
Kenari LizardJenis kenari ini hampir punah pada tahun 1900-an akibar perang dunia dan wabah penyakit. Panjang kenari ini sekitar 14 cm. Ciri khas kenari Lizard adalah pola bulunya yang menyerupai sisik kadal (lizard) yang didominasi warna kucing dan putih.
Kenari American SingerMerupakan hasil persilangan dari Kenari Border dengan Kenari Roller. So penampilannya seindah kenari Border, dan suara kicauannya semerdu kenari Roller. Jenis kenari ini disebut-sebut sebagai jenis kenari terbaik dari segi penampilan sekaligus segi kicauan. Meskipun demikian, kenari jenis ini lebih condong diperlombakan dari segi kicauannya. Konon, kenari American Singer juga merupakan jenis kenari yang cocok dipelihara oleh orang yang sudah berpengalaman memelihara burung ataupun pecinta burung pemula.
Kenari Spanish TimbradoMerupakan jenis kenari kicau varietas baru yang dikembangkan di Spanyol sekitar tahun  1940-an dan 1950-an. Bentuk tubuhnya menyerupai bentuk asli kenari liar.Meskipun suara kicauannya keras, tetapi tetap tidak memekakkan telinga. Pola kicauannya pun bervariasi dan cenderung berbeda standarnya dengan kenari kicau jenis lainnya.
Kenari FrillTergolong sebagai jenis kenari berukuran besar dengan panjang tubuh yang bisa mencapai lebih dari 20 cm. Kenari ini juga dikenal sebagai kenari Belanda, tetapi akhir-akhir ini Jepang juga bisa mengembangbiakkan jenis kenari Frill sendiri. Ciri khas kenari Frill adalah bentuk bulunya yang unik yang disebut sebagai mantle (bulu bagian punggung yang membelah dah jatuh secara sinietnis), jabot (bulu dada yang berombak), dan fin (bulu yang panjang yang tumbuh di sekitar paha dan sayap).
Kenari CrestCiri khasnya adalah memiliki mahkota yang besar yang berpusat di tengah batok kepalanya yang diameternya hampir menutupi mata. Makanya tidak mengherankan jika kenari jenis ini juga disebut sebagai kenari mahkota. Meskipun demikian, pada kenyataannya ada juga kenari Crest yang tidak memiliki mahkota.
Kenari RollerMasih merupakan keturunan dari kenari Jerman. Kenari jenis ini diternakkan secara besar-besaran di daerah Pegunungan Hartz. Kenari Roller merupakan jenis kenari yang dipelihara karena kicauannya yang indah. Biasanya untuk mendapatkan kicauan yang indah, burung ini akan dikandangkan dan diperdengarkan suara kicauan burung yang sudah menjadi juara, agar dia menirunya.
Kenari Scotch FancyDi Inggris jenis kenari ini sering juga disebut dengan nama Bird O Circle, karena posisi bertenggernya mirip seperti bentuk setengah lingkaran. Dalam penjurian, kenari Scotch harus memiliki ukuran kepala yang lebih kecil dan lebih bulat dibandingkan dengan kenari belgia. Kaki, leher, dan sayapnya haruslah panjang.
Kenari Fife FancyMerupakan jenis kenari yang baru dikembangkan. Bentuk tubuh dan penampilan dari kenari jenis ini bisa dibilang sama persis dengan jenis kenari Border. Namun dengan ukuran yang lebih kecil. Panjang tubuhnya hanya sekitar 11 cm.
Kenari WaterslagerTerkenal dengan suaranya yang keras, nyaring, tetapi tetap enak didengar. Meskipun namanya adalah waterslager, tetapi kenari jenis ini tergolong tidak suka mandi. Panjang tubuh kenari waterslager sekitar 16 cm dengan warna bulu yang cenderung kucing dominan dan bertekstur lembut. Paruhnya terkesan lebih tajam jika dibandingkan dengan paruh jenis kenari yang lainnya. Yang unik dari kenari jenis ini adalah, kenari betina terkadang malas mengerami telurnya, dan meloloh anak-anaknya. Namun kenari jantan terkadang juga ikut membantu mengerami dan meloloh anaknya dengan 
Kenari LancashireMerupakan jenis kenari yang paling besar dibandingkan dengan jenis kenari lainnya. Ukuran tubuhnya bisa mencapai panjang 7-8 inchi. Ciri khasnya adalah memiliki kaki yang panjang, ekor yang terjuntai ke atas, sayap yang panjang dan leher yang panjang tetapi berukuran kecil.
Kenari YorkshireDisebut-sebut sebagai burung kenari paling disukai oleh para pecinta burung kenari karena kicauannya. Panjang tubuhnya sekitar 15 hingga 17 cm. Bulunya pendek, padat dan lembut dengan penampilan yang terbilang cukup menawan. Kenari Yorkshire terkenal dengan gaya bertenggernya yang membentuk sudut jam 5 lebih 7 menit jika menghadap kanan. Kenari Yorkshire yang paling jarang ditemui adalah yang berwarna putih.
Kenari CinnamonAtau biasa juga disebut sebagai kenari kayumanis merupakan jenis kenari yang dinilai dari keindahan bulunya. banyak pecinta burung yang percaya kalau jenis kenari ini adalah yang memiliki bulu paling halus dibandingkan dengan jenis kenari lainnya. Terdapat berbagai variasi warna bulu yang dimiliki oleh burung kenari jenis ini, tetapi yang paling ideal adalah warna gelap yang kaya dan bulu coklat menyala merah dalam bentuk kuning serta campuran halus merah muda dan cokelat lembut dalam bentuk buff.
Kenari Norwichpanjang tubuhnya sekitar 15—16 cm. Bulunya tebal dan membulat, dada bidang, punggung lebar pendek, serta sayap, paruh, dan ekor juga pendek. Ciri khas Kenari Norwich adalah mempunyai bulu alis yang tebal yang hampir menutupi matanya. Kenari jenis ini juga sering disebut sebagai kenari “John Bull” karena tampilan tubuhnya yang bullish atau terkesan kuat.
Kenari GlosterPanjang tubuh kenari Gloster hanya sekitar 11 cm. Dan memang kenari jenis ini diternakan untuk memiliki ukuran tubuh yang kecil. Bahkan jika ukuran panjangnya lebih dari 11 cm, maka akan didiskualifikasi dari lomba. Kenari jenis ini cenderung memiliki bulu berwarna kuning dengan warna putih atau kehijau-hijauan pada bagian sayap dan bagian ekornya. Ciri khas kenari Gloster adalah memiliki jambul. Meski ada juga sebagian yang tidak memiliki jambul.
Kenari BorderKonon merupakan jenis burung kenari paling populer diantara jenis kenari yang lainnya. Kenari Border berasal dari wilayah perbatasan antara negara Inggris dan Skotlandia. kenari ini berasal dari jenis cumberland fancy. Panjang tubuh kenari Border mencapai kurang lebih 14 cm. Ciri khasnya adalah bentuknya yang bulat dilihat dari sudut manapun. Bentuk bulatnya ini menjadi salah satu kriteria penilaian dalam lomba.
Demikianlah ulasan tentang jenis jenis burung kari yang bisa menambah wawasan anda, baca juga cara beternak burung kenari semoga bermanfaat...